BREAKING NEWS: Bom Panci Meledak di Taman Pandawa Kota Bandung, Polisi Upayakan Tangkap Pelaku Hidup-hidup....!


Bom panci meledak di Taman Pandawa, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin (27/2/2017) pagi. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Bom panci itu diduga bom rakitan milik seorang pria yang belum diketahui identitasnya. Pria yang diduga meletakkan bom rakitan di Taman Pandawa itu masih dalam penangkapan aparat kepolisian.

Pria tersebut sempat melarikan diri ke kantor Kelurahan Arjuna mengamankan diri dari kejaran polisi. Konon pria tersebut memiliki senjata yang bisa mengancam masyarakat. Adapun kantor kelurahan kini sudah kosong dan dalam proses pengepungan aparat Polrestabes Bandung. 


Polisi masih mengepung kantor Kelurahan Arjuna, Cicendo, Bandung, Jawa Barat. Polisi masih berupaya melakukan tindakan persuasif untuk menangkap terduga teroris yang bersembunyi di dalam kantor kelurahan.

Pantauan detikcom di kantor Kelurahan Arjuna, Cicendo, Bandung, Senin (27/2/2017), polisi tampak memberikan imbauan melalui pengeras suara agar pelaku menyerahkan diri. Namun, imbauan itu tidak digubris oleh pelaku.

Kapolda Jabar Irjen Anton Charliyan mengatakan, pihaknya akan melakukan penggeregakan jika pelaku tidak mengindahkan imbauan polisi.

"Kita lakukan penggerebekan, kita ingin tangkap hidup-hidup," ujar Anton di lokasi.

Anton memastikan terduga teroris berbekal senjaata api. Tapi belum bisa dipastikan jenis senpi tersebut.

"Ya tadi terdengar letusan, kita tak tahu laras pendek atau panjang," ujar Anton. (detik)

sumber:Infoteratas.com
loading...

0 Response to "BREAKING NEWS: Bom Panci Meledak di Taman Pandawa Kota Bandung, Polisi Upayakan Tangkap Pelaku Hidup-hidup....!"

Post a Comment